Terjebak Bisnis Di MLM (Multi Level Marketing)

Multi Level Marketing (MLM) atau Networking Marketing, adalah bisnis yang paling tidak saya sukai. Bahkan punya slogan sendiri untuk menjadi Anti MLM, hehehe...Dulu pernah mencoba ingin mengetahui bisnis MLM produk air mineral, dan niat saya hanya ingin tau gimana sih Bisnis MLM dan supaya sahabat saya yang menawari saya terus berhenti menawarkan kepada saya, jadi hanya beli Stater Kitnya saja,hehe.... maaf ya sahabatku yang pernah menawarkan kepada saya.dan sebagian besar orang indonesia memiliki negativ thinking dengan bisnis eMeLeMpem,hehhee

Pasalnya saya paling tidak bisa untuk dan harus menawarkan bahkan merengek2 kepada orang untuk bergabung dan Join dalam bisnis kita, gak gue bangett dah.....(sombong bangett ya.!). Dan ada beberapa fatwa Ulama yang mengharamkan Sistem ini, dengan alasan sama dengan perjudian, namun ada pengecualian, seperti yang pernah saya bahas dalam blog travel saya tentang Travel Haji dengan Sistem MLM.

Namun kali ini ane Kualat dan terkena Imbasnya. Awalnya ada Orang India yang minta dibuatkan Blog tentang produk nutrisinya. Selain itu dia juga menawarkan Bisnis MLM makanan nutrisi ini kepada saya dengan bahasa indonesia yang masih belepotan, padahal ia sudah sekitar 10 tahunan di Indonesia. Saya diberikan tiket Seminar Training bisnisnya gratis (seharga Rp.80.000), dan niat saya menghadiri seminar itu karna menghargai dia saja karna sudah membelikan tiket kepada saya,hehe

Setelah mengikuti seminar 2 hari yang lalu, tanggal 5 februari minggu 2012, saya baru percaya dan bukan sekedar  melihat kepada sistemnya, namun produknya yang bagus menurut saya. kenapa saya bilang bagus, karena saya bertemu langsung dengan orang yang sudah mengalami turun berat badan dan dalam acara itu beberapa kali hampir jatuh air mata saya karena terharu mendengar pengalaman orang yang sakit dan hampir putus asa berusaha menurunkan berat badannya, dan hasilnya drastiss....(hikk...hikkk...cengeng banget...!!)

Akhirnya saya bongkar celengan saya untuk bergabung dan mendapatkan 2 Produknya, dan rencana saya tidak menawarkan bisnisnya pada orang lain, tapi hanya menjualnya secara Retail melalui layar monitor dan artikel tentang Nutrisi Diet sehat yang disambungkan dengan jaringan internet,hehehee......dan jika ada rezeki lebih membuka Counter dan rumah Nutrisi Herbalife. jadinya kan gak ngiming2i orang dengan bisnisnya, namun hanya menawarkan produknya, betul gak?hehe....

Dan saya jadi teringat dengan pesan tutor Internet marketing saya, pak Cheriatna yang dulu pernah saya ceritakan, "Pilihlah produk yang berbasis pelanggan jika ingin menjalankan Bisnis Drop Ship di internet". dan menurut saya produk ini berbasis pelanggan, artinya pelanggan tidak hanya membeli produk ini sekali dua kali, namun berturut-turut karena jika terasa sudah cocok uang bukan masalah lagi dan bahkan menjadi kebutuhan tubuh yang mencukupi kebutuhan sel tubuh (Halahhh, kayak perawat aja ngomong nya,-namanya juga Konsultan Nutrisi profesinya,hehehe).

Ya sudahlah....namanya juga Baru belajar menjadi pengusaha dan sudah bertekad jadi pengusaha, apa saja peluang yang bisa jadi duit kenapa tidak diambil..hehehe...lha wong halal kok. betul gak.!

Ternyata, terkadang apa yang Kita Tidak Sukai bisa jadi adalah sesuatu yang pada saatnya nanti menjadi hal yang kita cintai, oleh karena itu jangan terlalu benci, dan jangan terlalu cinta, namun sekedarnya saja. Dan Allah telah menjelaskan hal ini dalam Al-Qur'an.
16 Komentar untuk "Terjebak Bisnis Di MLM (Multi Level Marketing)"

untungnya sy gak suka dengan bisnis MLM sobat, solny susah nyari referal sobat...

Bicara soal MLM bener banget sob Indo gak tau kenapa paling anti jika sudah mendengar kata itu, padahal yang saya ketahui jika benar dan serius kita menjalankan-Nya sukses pasti bisa didapatkan.

Kalo menurut syariah islam, kebetulan belum Saya telusuri lebih dalam lagi akah hal itu, pastinya itu menjadi PR. Semoga sukses selalu beserta orang-orang yang tidak pernah menganggap remeh akan suatu hal jika belum betul-betul mencoba disertai usaha maksimal.

Wah ceritanya sungguh luar biasa.Ada tiap Fase yang sama dengan saya hehehe(Jadi curhat) Sukses ya sob

nice share
ternyata begini kisah pebisnis MLM, saya jadi terharu... hehehe

tetap semangat sob
mampir ya

semoga sukses yaa. kalau memang mau ditekuni, fokus pada apa yang diyakini. Mencoba-coba adalah bentuk dari sebuah pencarian. nah mungkin zaenal udah dapat jawabannya, ya teruskan aja. Sebuah pilihan tetap harus ditentukan dalam sebuah bisnis. Gutlak :)

klo aku sigh pernah juga kejebak ama yg ginian tp coma 3 hari ane lgsung out dah

wahh keren napa gak dilnjutin ajha ea sob

Follow sukses, ditunggu followbacknya

ane belom pernah nyoba bisnis MLM ini sob,, masih buta akan bisnis online, heheh

untung saya tidak terjebak dalam MLM seperti itu
tmnku banyak yang menawarkan ke saya
tapi selalu saya tolak

nice info sob

untung gak pernah ikutan seperti gitu-gituan.. :D

Nice post sob.. :D

Ditunggu kunjungan baliknya.. :D
Sukses selalu.. :D

Kunjungan nyari artikel baru

Nggak apa-apa sob, pengusaha, terus berusaha sob... Lanjutkan, sukses ya sobat... :)

Dalam melaksakan segala sesuatu memang membutuhkan ihktiar serta doa dan juga membutuhkan tidak sedikit pengorbanan sahabat...

kadang kita menemukan takdir kita dijalan yang sebenarnya kita hindari.. hahaha

nyimak ja bang zaenal, soalnya saya gak akan mencoba bisnis di internet kalau tidak gratis hahaha.. motto ku tu

Abu Fatih
delete

Assalamu 'alaikum wa rahmatullah
Pak Zainal, saya juga baru bergabung di Herbalife, tetapi saya bingung sendiri setelah membaca beberapa artikel tentang MLM, yang saya tanyakan apakah sistem Herbalife ini sistem MLM, kalau MLM apakah MLM yang diharamkan atau yang dibolehkan, tolong berikan saya juga fatwa ulama tentang keharaman bisnis Herbalife atau kehalalannya.
Tolong kirimkan juga jawabannya ke email saya abulfateh_07@yahoo.co.id
saya tunggu ya...
Trim's.

"Thanks telah mampir dan Berkomentar Disini, yo kita saling vote dan comment"

Back To Top